Sosialisasi layanan klim otomatis untuk BUP tahun 2019 dan program top UP tabungan hari tua untuk SKPD se- kabupaten buleleng oleh PT taspen bersama bank mandiri taspen. Tabungan dengan jaminan keuangan di masa pensiun dengan nyaman, sejahtera, untuk menikmati hari-hari yang indah. TUJUAN Meningkatkan kesejahteraan pegawai negeri sipil (PNS) dan keluarganya dengan memberikan jaminan keuangan pada waktu mencapai usia pensiun atau bagi ahli warisnya (suami/isteri/anak/orang tua) pada waktu peserta meninggal dunia sebelum usia pensiun. PESERTA PNS ( tidak termasuk PNS di lingkungan Departemen Hankam) Pejabat Negara Pegawai BUMN / BUMD yang terdaftar MASA KEPESERTAAN Sejak diangkat sebagai calon pegawai/pegawai tetap/pejabat Negara. Menyampaikan laporan perubahan data peserta dan keluarga Program Tabungan Hari Tua Adalah suatu program asuransi yang memberikan jaminan keuangan bagi peserta,berupa pembayaran sekaligus kepada peserta pada waktu mencapai usia pensiun atau kepada ahli warisnya pada waktu peserta meninggal dunia sebelum mencapai usia pensiun. Bagi peserta yang berhenti bekerja sebelum mencapai usia pensiun atau bukan karena meninggal dunia , akan memperoleh pembayaran sekaligus dalam bentuk Nilai Tunai. Disamping itu peserta Program Asuransi Dwiguna juga akan memperoleh Asuransi Kematian tanpa harus menambah iuran. Program Asuransi Kematian adalah asuransi seumur hidup bagi peserta dan istri/suami, serta meruapakan asuransi berjangka bagi anak peserta yang belum mencapai usia 21 s.d 25 tahun bagi yang belum menikah dan masih sekolah/kuliah. Peserta Program Tabungan Hari Tua a. Pegawai Negeri Sipil kecuali Pegawai Negeri Sipil Departemen HANKAM b. Pejabat Negara c. Pegawai BUMN/BUMD Hak-hak Peserta Program THT: 1. Manfaat THT dibayarkan apabila peserta berhenti sebagai Pegawai Negeri Sipil karena pensiun atau meninggal dunia 2. Manfaat Nilai Tunai dibayarkan apabila peserta berhenti/keluar bukan karena pensiun atau meninggal dunia. 3. Manfaat Asuransi Kematian dibayarkan apabila peserta, suami/istri dan anak peserta meninggal dunia.