(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Pembinaan ketahanan keluarga berbasis tribina sasaran dikampung kb di desa tunjung kecamatan kubutambahan

Admin daldukkbpppa | 06 September 2018 | 300 kali

 

Bina Keluarga Balita (BKB) Kelompok ini adalah upaya peningkatan pengetahuan, keterampilan, dan kesadaran ibu serta anggota keluarga lain dalam membina tumbuh kembang balita. Berbagai kegiatan dilakukan melalui rangsangan fisik, motorik, kecerdasan, sosial, emosional, serta moral yang berlangsung dalam proses interaksi antara ibu atau anggota keluarga lain dengan balita.

Bina Keluarga Remaja (BKR) Ini merupakan program strategis di mana dilakukan upaya mempersiapkan SDM berkualitas dalam lingkungan masyarakat. Program BKR meliputi kegiatan upaya yang meningkatkan  pengetahuan, sikap, dan keterampilan orangtua dan anggota keluarga lainnya dalam membina tumbuh kembang anak dan remaja secara seimbang melalui komunikasi efektif antara orangtua dan remaja, baik secara fisik, intelektual, kesehatan reproduksi, mental emosional, sosial dan moral spiritual.

Bina Keluarga Lansia (BKL) Tak hanya berfokus pada balita dan remaja. Para lansia juga perlu dibina lewat Bina Keluarga Lansia. Ini adalah kelompok di mana serangkaian kegiatan dilakukan untuk meningkatkan  pengetahuan, dan keterampilan keluarga yang lanjut usia dalam pengasuhan, perawatan serta  pemberdayaan lansia agar kesejahteraannya meningkat. Tujuan dari BKL ini untuk mewujudkan kesejahteraan lansia yang bertaqwa kepada Tuhan YME, mandiri, produktif dan bermanfaat