(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Tehnical Meeting Serangkaian Kegiatan Bahana Kreasi Anak VI Kabupaten Buleleng Tahun 2022

Admin daldukkbpppa | 18 September 2022 | 99 kali

Minggu, 18 September 2022 | Waktu 07.45 WITA - Selesai

Kepala Bidang Perlindungan Anak didampingi Pejabat Substansional Dinas PPKBPPPA Kabupaten Buleleng menghadiri Tehnical Meeting dalam perayaan Hari Anak Nasional Tahun 2022, serangkaian kegiatan Bahana Kreasi Anak VI Kabupaten Buleleng Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Forum Anak Daerah Kabupaten Buleleng.

Tahun ini FAD Buleleng kembali menyelenggarakan Bahana Kreasi Anak Kabupaten Buleleng yang ke-VI. BKA VI ini akan diadakan tanggal 1-2 oktober 2022. Adapun tema yang diambil adalah 6ENTA. Tema tersebut memiliki arti Generasi Cinta Budaya yang mengandung makna, bahwa pada BKA ke-VI Tahun 2022 ini diharapkan dapat menggerakkan minat dan bakat Anak-Anak di Kabupaten Buleleng dalam bidang pelestarian budaya, sejalan dengan lomba yang diusung nantinya yaitu sebagian besar mengangkat budaya Bali. Selain itu, arti kata Genta adalah lonceng raksasa yang biasanya berdengung kencang saat digemakan, dengan ini diharapkan Bahana Kreasi Anak ke-VI ini dapat menggemakan minat dan bakat anak-anak Buleleng pula nantinya. Dengan mengusung tema di bidang kebudayaan diharapkan dapat mengenalkan dan mencegah lunturnya nilai-nilai Budaya di tengah era Globalisasi.  

Kegiatan ini diterima/dikoordinir langsung oleh Sambutan Pembina FAD Buleleng dan dihadiri para peserta yang bertempat di Kantor Camat Buleleng.