Selasa, 2 Mei 2023 | Waktu 09.30 WITA - Selesai
Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng menghadiri pertemuan dalam agenda Bimbingan Teknis dan FGD Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Buleleng yang dilaksanakan Perwakilan BKKBN Provinsi Bali bertempat di Gedung Tourism Information Centre (TIC).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mensinergikan program dan kegiatan lintas sektor sebagai upaya konvergensi Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Bali, Target penurunan angka prevalensi stunting di Indonesia pada tahun 2024 yang harus dicapai adalah sebesar 14 persen. Intervensi penurunan stunting terintegrasi upaya penurunan stunting dilakukan melalui dua intervensi, yaitu intervensi gizi spesifik untuk mengatasi penyebab langsung dan intervensi gizi sensitif untuk mengatasi penyebab tidak langsung. Adapun maksud dan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten/Kota ini secara umum untuk meningkatkan dan menyelaraskan kualitas pelaksanaan tugas TPPS Provinsi dan Kabupaten/Kota dengan keluaran/output yang berualitas dan terukur serta secara khusus guna meningkatkan pemahaman tentang tugas pokok dan fungsi TPPS Provinsi dan Kabupaten/Kota, menyelaraskan program kegiatan Percepatan Penurunan Stunting di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota dan mengoptimalkan 8 aksi konvergensi Percepatan Penurunan Stunting di tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota.
Agenda yang dibahas pertemuan ini penyampaian materi tentang peran TPPS dalam koordinator program manager Satgas Stunting “Evaluasi Pencapaian Target Nasional Indikator Perpres 72/2021, RANPASTI dan 5 Tematik Stunting”, sinkronisasi dan Integrasi Lintas Sektor dalam Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Bali. Dimana diakhir kegiatan diisi dengan diskusi-tanya jawab terkait rencana tindak lanjut.
Kegiatan ini dikoordinir langsung melalui sambutan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, sambutan dan pembukaan oleh Ketua TPPS Kabupaten Buleleng turut dihadiri Satgas Stunting Perwakilan BKKBN Provinsi Bali dan peserta yang tergabung dalam TPPS Kabupaten Buleleng dan Mitra Kerja terkait. Pada kesempatan ini Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng dihadiri langsung oleh Kepala Dinas I Nyoman Riang Pustaka, S.IP yang pada kesempatan ini diwakili Sekretaris Dinas bersama Pejabat Struktural dan Pejabat Substansional Dinas.