Rabu, 26 Juli 2023 | Waktu 09.00 WITA - Selesai
Kasubag Umum dan Keuangan didampingi staf Operator Website Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Buleleng menghadiri Technical Meeting Lomba Website Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng Tahun 2023 yang di laksanakan oleh Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng secara daring melalui zoom meeting.
Pertemuan ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi atas hasil kerja Perangkat Daerah, BUMD, Desa dan Kelurahan dalam pengelolaan Website Pemkab. Buleleng yang dirangkaikan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023 yang mengangkat tema "Terus Melaju Untuk Buleleng Maju", sekaligus dalam rangka menciptakan semangat berinovasi demi meningkatkan kualitas komunikasi publik Pemerintah. Adapun tujuan dilaksanakannya lomba ini yakni:
1. Memberikan penghargaan atas pengelolaan Website Lingkup Pemerintahan Kabupaten Buleleng;
2. Menciptakan semangat kompetisi positif dalam pengelolaan Website Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng yang berbasis kinerja;
3. Mendukung percepatan pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Pelaksanaan lomba akan berlangsung dari tanggal 27 juli sampai dengan 18 agustus 2023, dengan kriteria penilaian meliputi pengelolaan desain dan fitur web, pengelolaan konten/isi situs web, jumlah konten dan pengunjung, pelaporan bulanan pengelolaan web serta khusus untuk kategori juara favorit dipilih dengan jumlah total insight pada postingan salah satu konten berita web instansi (sesuai judul yang dikirim ke panitia yang akan dishware di medsos Pemkab. Buleleng.
Kegiatan ini dikoordinir langsung melalui sambutan dan arahan Kepala Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng didampingi para dewan juri serta dihadiri setiap Pejabat yang membidangi dan operator website Perangkat Daerah, BUMD serta Desa/Kelurahan di lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng.