(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Sidang Tim Pengendali Mutu (TPM) Draf Laporan Akhir Penyusunan Kajian Strategi Kebijakan Penanggulangan Stunting

Admin daldukkbpppa | 15 Mei 2023 | 54 kali

Senin, 15 Mei 2023 | Waktu 09.00 WITA - Selesai

Sekretaris Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng menghadiri Sidang Tim Pengendali Mutu (TPM) Draf Laporan Akhir Penyusunan Kajian Strategi Kebijakan Penanggulangan Stunting Melalui Pendekatan Holistik dan Terintegrasi di Kabupaten Buleleng yang bertempat di Gedung Seminar Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial, Universitas Pendidikan Ganesha.

Penanggulangan Stunting di Kabupaten Buleleng terus dikebut Pemerintah Daerah. Sebelum merumuskan kebijakan yang tepat, dilakukan kajian terlebih dahulu oleh tim yang telah ditunjuk. Selain tim kajian kegiatan tersebut juga dihadiri perangkat daerah terkait yaitu Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah, Dinas Sosial, dan Dinas Kesehatan. 

Dalam pertemuan itu dipaparkan beberapa poin yakni pemetaan stunting, pendalaman penyebab stunting, model kebijakan, dan strategi penanganannya. Menanggapi hal-hal yang telah dipaparkan tim kajian, Sekda Suyasa menekankan agar kedepan Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah (Balibang Inovda) sebagai leading sektor untuk melakukan penelitian mendalam. Penelitian tersebut harus mencakup perlakuan khusus (treatment) yang tepat bagi bayi beresiko stunting berdasarkan masing-masing kondisi. 

Dalam pengumpulan data bayi beresiko stunting, bisa dilakukan dengan mencontoh  teknik pengumpulan data penanganan kemiskinan ekstrem yang melibatkan Pendamping Keluarga Harapan (PKH) hingga ke rumah-rumah. Sehingga data yang didapatkan lebih valid, dimana penanggulangan stunting ini tidak berhenti pada target statistika namun terus dilakukan dalam upaya melindungi warga negara agar terbebas dari stunting.