(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Pertemuan Kelompok Kerja (Pokja) Kampung KB

Admin daldukkbpppa | 22 Juli 2025 | 17 kali

Selasa, 22 Juli 2025 - Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Pengendalian Penduduk, Penyuluh, dan Penggerakan melaksanakan Pertemuan Kelompok Kerja (Pokja) Kampung KB yang bertempat di Aula Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng.

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka mempercepat pencapaian tujuan pembentukan Kampung KB melalui penyusunan Rencana Kerja Masyarakat (RKM) yang efektif dan berbasis prioritas pengentasan permasalahan di tingkat lokal. Penyusunan RKM diarahkan untuk memberdayakan potensi internal masyarakat dan mengoptimalkan peran jejaring lintas sektor.

Sebagai bagian dari pelaksanaan kegiatan, setiap Kampung KB diminta untuk menghadirkan 6 orang perwakilan, yaitu: Ketua Pokja Kampung KB, Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP) Program Bangga Kencana, Sub IMP Program Bangga Kencana, Kader Kelompok Kegiatan (Poktan), Penyuluh KB, Pengurus Rumah Data Kependudukan

Peserta yang hadir akan mendapatkan konsumsi serta pengganti uang transport sebesar Rp100.000,00. Kehadiran mereka sangat diharapkan untuk mendorong proses perencanaan yang partisipatif, responsif, dan berkelanjutan dalam pembangunan Kampung KB di Kabupaten Buleleng.