Minggu, 16 April 2023 | Waktu 09.00 WITA - Selesai
Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng I Nyoman Riang Pustaka, S.IP didampingi Ny. Maria Cornelia Lero Bhara, S.Pi serta Bapak I Nengah Budiarta didampingi Ny. Nyoman Mandayani, SST.Keb, M.A.P ikut berpartisipasi menjadi peserta dalam kegiatan Fashion Show tenun/endek Buleleng pada acara pembukaan Pameran Bali Bangkit III Dekranasda Provinsi Bali yang bertempat di Panggung Ksirarnawa Ardha Candra Denpasar.
Kegiatan ini dilaksanakan sehubungan penyelenggaraan Pameran Bali Bangkit III Dekranasda Provinsi Bali. Dimana kegiatan ini diikuti oleh masing-masing peserta pimpinan SKPD beserta istri di dilingkup Pemerintahan Provinsi Bali.
Kegiatan ini bukan sekedar fashion show yang berlenggak-lenggok diatas panggung, namun ada multi efek baik secara internal maupun eksternal yang ditimbulkan. Dimana fashion ini melibatkan staf dan pegawai yang ada di OPD Pemerintahan Provinsi Bali, disini mereka dapat menumbuhkan suasana silaturahmi antara satu dengan lain. Secara psikologis akan tumbuh imun yang baik dalam tubuh karena peserta fashion show dapat menghias rambut, wajah dan tubuhnya (berbusana).
Secara eksternal, ini menunjukkan ASN peduli produk IKM tidak hanya dalam kata-kata namun secara nyata, karena kita secara langsung sudah membeli produk (kain dan riasan) yang dijual oleh pelaku IKM di pameran Bali Bangkit tersebut. Termasuk make up artis (MUA/salon) juga mendapat imbas dari kegiatan fashion show ini.
Dimana kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Bali Bapak Dr. Ir. WAYAN KOSTER, MM., bersama Ketua TP.PKK Provinsi Bali NY.PUTRI KOSTER, dan diikuti Pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Bali, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota se-Bali, Ketua dan Pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Bali serta Ketua dan Pengurus Tim Penggerak PKK Desa/Kelurahan dan Kader Dasawisma se-Bali serta masing-masing perwakilan dari Badan, Dinas, Kantor lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng dan Pegawai pada Badan Usaha Milik Daerah dilingkup Pemerintahan Provinsi Bali.