Kamis, 21 Nopember 2024 || Waktu 10.00 Wita-selesai
Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng I Nyoman Riang Pustaka S.IP menghadiri kegiatan Exit Meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali yang dilaksanakan di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati Buleleng,
Penjabat (Pj) Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, Wakil Penanggung Jawab, Ikhsan Aprian dan Inspektur Kabupaten Buleleng, Putu Karuna memimpin rapat Exit Meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali terkait pemeriksaan terinci dengan tujuan tertentu atas belanja daerah tahun anggaran 2023 dan 2024
Dalam sambutannya, Pj Bupati Buleleng Lihadnyana menyampaikan, Pemeriksaan ini merupakan langkah strategis untuk mengevaluasi lebih mndalam khususnya menyangkut masalah anggaran dalam belanja daerah. Untuk itu, pihaknya memberikan penghargaan kepada KPK RI Perwakilan Provinsi Bali yang telah memberikan satu evaluasi sekaligus menyempurnakan apa yang telah dilakukan.
Dalam Exit Meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali ini, Pj Lihadnyana juga berkomitmen kepada BPK bahwa apa yang sudah direkomendasikan nanti sudah ditindaklanjuti. Pemerintah Kabupaten Buleleng dan BPK RI Perwakilan Provinsi Bali akan menhasilkan output yang bermanfaat sebagai landasan peningkatan tata kelola pemerintah yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat