(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Sosialisasi Mekanisme Kerja Tim Pendamping Keluarga Tahun 2023

Admin daldukkbpppa | 30 Januari 2023 | 68 kali

Senin, 30 Januari 2023 | Waktu 09.00 WITA - Selesai

Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng menghadiri pertemuan dalam agenda Sosialisasi Mekanisme Kerja Tim Pendamping Keluarga Tahun 2023 yang dilaksanakan Perwakilan BKKBN Bali secara daring melalui zoom meeting.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan pendampingan keluarga oleh Tim Pendamping Keluarga dan mempercepat realisasi anggaran BOKB khususnya menu Operasional Percepatan Penurunan Stunting.
Adapun dilaksanakannya pertemuan ini yakni:
1. Meningkatkan komitmen dan pemahaman Pengelola Program di tingkat Kabupaten/Kota dalam Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Bali;
2. Meningkatkan pemahaman penyuluh KB sebagai fasilitator Tim Pendamping Keluarga di lapangan mengenai mekanisme kerja pendampingan keluarga;
3. Mengoptimalkan kinerja Tim Pendamping Keluarga dalam melaksanakan pendampingan keluarga sasaran.

Kegiatan ini dikoordinir langsung melalui laporan kegiatan oleh Pj. Komponen ADPIN Perwakilan BKKBN Provinsi Bali serta turut dihadiri oleh peserta dari OPD KB, PKB Koordinator Kecamatan dan Ka. Satker (khusus Kabupaten Badung) Kabupaten/Kota se-Bali dan Mitra Kerja terkait lainnya. Pada kesempatan ini Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng dihadiri langsung Kepala Dinas I Nyoman Riang Pustaka, S.IP bersama Pejabat Struktural dan Pejabat Substansional Dinas.