(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

FGD Audit Kasus Stunting dan Manajemen Kasus Stunting Tk. Kabupaten/Kota se-Bali

Admin daldukkbpppa | 25 Agustus 2022 | 152 kali

Kamis, 25 Agustus 2022 | Waktu 09.00 WITA - Selesai

Bertempat di Hotel SwissBell Watu Jimbar Sanur Denpasar, Kepala Bidang Keluarga Berencana, Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Buleleng menghadiri pertemuan dalam agenda FGD Audit Kasus Stunting dan Manajemen Kasus Stunting Tk. Kabupaten/Kota se-Bali yang dilaksanakan oleh Bidang KB-KR Perwakilan BKKBN Provinsi Bali dan SATGAS Stunting Perwakilan BKKBN Provinsi Bali.

Secara umum tujuan dilaksanakannya kegiatan ini guna mempercepat pelaksanaan Audit Kasus Stunting semester I pada Provinsi Bali dan penyiapan pelaksanaan Audit Kasus Stunting semester II serta secara khusus bertujuan untuk:

1. Meningkatkan pemahaman tentang audit Stunting; 

2. Memperoleh gambaran tentang sasaran Audit Kasus Stunting yang telah dilaksanakan dan rencana tindak lanjut yang akan dilaksanakan di tingkat Provinsi Kabupaten/Kota;

3. Menyusun rekomendasi intervensi spesifik dan sensitif terhadap masing-masing sasaran Audit Kasus Stunting yang telah dilaksanakan di tingkat Kabupaten/Kota;

4. Menyusun pelaksanaan Desiminasi Audit Kasus Stunting di 7 Kabupaten dan 1 Kota;

5. Menyusun sistematika laporan Audit Kasus Stunting semester I Dan persiapan pelaksanaan audit kasus stunting semester II.

Kegiatan ini dikoordinir langsung melalui sambutan Kepala  Perwakilan BKKBN Provinsi Bali didampingi Bidang KB-KR dan SATGAS Stunting Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, dimana kegiatan ini dihadiri masing-masing peserta yang menjadi Tim dan Pelaksana Audit Kasus Stunting Kabupaten/Kota se-Bali.