(0362) 21648
ka.kbppbll@gmail.com
Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Pembinaan Pengolahan Data di Balai Penyuluh KB Kecamatan Kubutambahan

Admin daldukkbpppa | 14 Agustus 2023 | 45 kali

Senin, 14 Agustus 2023 | Waktu 10.00 WITA - Selesai

Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Buleleng melaksanakan Pendampingan Pembinaan Pengolahan Data yang bertempat di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Kubutambahan.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pengumpulan, pengolahan, menganalisis dan menginterpretasikan data pemantauan sasaran program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting serta menindaklanjuti Peraturan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2022, tentang petunjuk teknis Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB) Tahun anggaran 2023. Selama mengikuti kegiatan peserta diberikan konsumsi dan pengganti uang transfort sebesar Rp. 50.000,- dipotong pajak 6% (Rp. 47.000,-).

Kegiatan ini dikoordinir langsung melalui sambutan dan arahan Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Penyuluh dan Penggerakan didampingi Koordinator PKB/PLKB Kecamatan selaku narasumber dalam memberikan pemaparan serta turut dihadiri oleh peserta dari seluruh PKB/PLKB di Kecamatan Kubutambahan.